Buku tentang Anak Muda Makassar


BUKU INI bertujuan menjadi semacam catatan awal satu potongan kehidupan anak muda Makassar. Meski objek paparan dalam buku ini tentang Chambers dan sederet kegiatan yang mereka sibuki selama ini, namun saya memancang tekad (ketika mulai mengerjakannya) bahwa buku ini menjadi ruang leluasa yang bisa dipakai sekaligus mencatat beberapa bagian kecil perkembangan kebudayaan anak muda di Makassar dalam sepuluh tahun terakhir. Semoga saya tiba di tujuan itu dengan selamat.
Satu dasawarsa belakangan, anak muda Makassar mengambil peran dalam beberapa hal, terutama tentang musik dan teks-teks kebudayaan. Pertunjukan musik skala kecil sampai besar berlangsung dalam kurun waktu itu. Demikian pula penerbitan teks-teks tentang manusia Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat dilansir dari tempat saya bekerja.
Entah berhubungan dengan euforia Reformasi atau tidak, seperti muncul kesadaran (dalam waktu) bersama soal betapa pentingnya menentukan nasib sendiri—tidak bergantung lagi pada satu tempat saja. Karena itulah, saya menganggap bahwa pengerjaan buku ini semacam melanjutkan semangat dari kerja dan minat saya selama ini.

Judul: Chambers, Makassar Urban Culture Identity
Penulis: Anwar Jimpe Rachman
Tahun Terbit: Desember 2013
Tebal: xii + 130 hl.
Penerbit: Chambers Celebes

Komentar

Postingan Populer